Macam-Macam Produk Sidu

Perbedaan Percetakan Offset dan Percetakan Continuous Form
July 19, 2018
Gramatur Berat Kertas Continuous Form
August 6, 2018

Pada jaman sekarang sudah tidak asing lagi dengan kata stationary. Permintaan stationary untuk kebutuhan sehari-hari sangat banyak. Walaupun sudah masuk ke dalam era digital, namun hal-hal yang kecil seperti pulpen, pensil, kertas masih dibutuhkan entah hanya untuk sekedar coretan atau memang untuk suatu pekerjaan tertentu. Stationary juga sering disebut sebagai perlengkapan. Stationary atau perlengkapan juga dapat digunakan di dalam berbagai macam bidang dan kegiatan. Seperti contoh kegiatan dalam bidang pendidikan, bisnis sampai dengan dalam kehidupan sehari-hari pasti menggunakan perlengkapan. Tidak heran jika banyak toko-toko yang menjual stationary dimana-mana. Stationary atau perlengkapan dapat dijual dengan harga grosir dan juga eceran tergantung pembelian. Biasanya penjual menetapkan harga tersendiri masing-masing untuk tiap pembeli. Tetapi disini saya ingin menjelaskan lebih detail tentang kertas. Pengertian dari kertas itu sendiri adalah bahan yang tipis, yang dihasilkan dengan kompresi serat yang berasal dari pulp. Serat yang digunakan biasanya adalah alami, dan mengandung selulosa dan hemiselulosa. Kertas merupakan salah satu penemuan terbesar dalam sejarah manusia. Kertas sendiri mempunyai fungsi sebagai wadah untuk menulis. Kertas pada umumnya digunakan untuk  menulis, membuat origami, sebagai media cetak (seperti: Koran, majalah, dan sebagainya) dan juga sebagai media untuk melukis. Dan juga selain macam-macam kegunaan diatas, kertas juga dapat berfungsi sebagai kertas pembersih (tissue) yang digunakan untuk hidangan, kebersihan dan juga keperluan toilet. Pada jaman dulu tidak ada kertas jadi orang-orang menjadikan beberapa benda menjadi wadah untuk menulis dengan contoh seperti batu, kain, tulang atau juga daun sebagai alat penggantinya. Dulu di Indonesia sendiri biasanya untuk mendokumentasikan sesuatu menggunakan daun lontar. Jika dilihat dari produksi kertas pada sekarang ini mungkin sudah jutaan, milyaran bahkan triliyunan rim yang telah di produksi di seluruh dunia. Bahkan kertas juga telah digunakan oleh para sastrawan di seluruh dunia sekitar 2400 SM yang lalu sampai dengan hingga saat ini. Jadi dapat dipastikan bahwa kertas akan selalu dan pasti digunakan dalam sepanjang masa. Walaupun pada jaman sekarang sudah serba digital namun penggunaan kertas masih sangat dibutuhkan. Pada saat ini sudah banyak pabrik atau toko yang menjual kertas dalam isi RIM seperti kertas-kertas HVS. Kertas HVS berguna untuk fotocopy, print dan juga pastinya sebagai wadah untuk tulis menulis. Sudah banyak pabrik percetakan yang membuat kertas HVS namun pabrik yang paling terkenal adalah PT Tjiwi Kimia. Pabrik PT Tjiwi Kimia merupakan salah satu anak perusahaan dari Sinar Mas Group dalam divisi Asian Pulp and Paper (APP). Pabrik kertas PT Tjiwi Kimia adalah pabrik yang memproduksi kertas yang terbesar di Indonesia dengan produk utamanya yaitu kertas. Pabrik kertas PT Tjiwi Kimia mampu menghasilkan produk kertas sebanyak 12.000 metrik ton per tahun. Pabrik PT Tjiwi Kimia juga memproduksi kertas berbahan NCR Impression yang dimana dibutuhkan untuk pembuatan kertas continuous form atau kertas bersambung dan juga pabrik PT Tjiwi Kimia ini menjadi vendor untuk bahan dasar NCR Impression terhadap pabrik-pabrik yang membuat kertas continuous form. Kertas roll yang ditawarkan juga beragam dari Top, Middle dan juga Bottom dengan varian warna dan juga gramasi yang berbeda. Harga yang ditawarkan juga beragam sesuai dengan varian kertas roll. Dulu bahan baku yang digunakan untuk membuat kertas adalah berbahan dasar dari pulp yang terbuat dari bagas (ampas tebu) kemudian dalam perkembangannya digantikan dengan pulp yang terbuat dari serat kayu.

PT Tjiwi Kimia menjadi salah satu perusahaan manufaktur kertas yang memproduksi berbagai macam produk seperti:

  1. Kertas
  2. Buku tulis
  3. Amplop
  4. Note pad
  5. Spiral book
  6. Loose leaf
  7. Kertas komputer
  8. Shopping bag

Dan berbagai macam produk lainnya yang berbahan dasar dari kertas.

Pabrik kertas PT Tjiwi Kimia merupakan produsen bahan kertas dalam bentuk roll dan juga sebagai penyuplai kertas terbesar di wilayah Asia Tenggara. Ada berbagai macam nama produk yang terkenal dari hasil produksi PT Tjiwi Kimia seperti:

  1. Sinar Line
  2. Paperline
  3. Paperline Gold
  4. Paperline Plus
  5. Paperline 2000
  6. Sinar Dunia

Dan berbagai macam nama lainnya. Tetapi yang paling terkenal dari salah satu produk buatan dari pabrik PT Tjiwi Kimia yaitu adalah kertas yang diberi label nama SiDu (Sinar Dunia). Mendengar nama SiDu pasti familiar terhadap buku tulis untuk sekolah anak-anak. Banyak masyarakat yang menggunakan buku tulis dengan label SiDu karena kertas yang lebih tebal dan juga tidak tembus tinta lalu jika ada tulisan yang salah kemudian di hapus tidak cepat membuat kertas menjadi sobek. Buku tulis label SiDu juga mempunyai cover yang lucu untuk anak sekolah dan juga covernya lebih tebal. Dan kenapa SiDu dapat bertahan sekian lama? Karena SiDu sendiri selalu melakukan inovasi setiap saat dan memberikan karya yang terbaik dengan meluncurkan kertas yang lebih tebal, putih dan cerah sehingga hasil yang di cetak juga akan terlihat lebih cerah. Dan juga SiDu telah melakukan inovasi. Selama bertahun-tahun produk SiDu telah menjadi peran penting di bagian dari progress penggunaan kertas di Indonesia untuk mengakomodasi berbagai macam kebutuhan konsumen di sekitar 90% sektor korporasi, pendidikan, bisnis, serta sekitar 10% untuk penggunaan pribadi. Produksi SiDu juga dibuat dengan teknologi tinggi yang ramah lingkungan. Produk SiDu dihasilkan dari serat yang ditanam di perkebunan dengan komitmen 100% zero deforestation.

Sama halnya dengan pabrik PT Tjiwi Kimia yang memproduksi sendiri produk-produk unggulannya dari awal sampai dengan barang jadi, PT Upaya Lestari Semesta yang bergerak dalam bidang percetakan juga melakukan hal yang sama yaitu memproduksi sendiri produk-produk unggulan yang dibutuhkan oleh masyarakat pada tahap barang jadi. PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) yang bergerak dalam bidang percetakan, yang memproduksi kertas continuous form yang dimana tujuannya untuk memudahkan masyarakat dalam hal mencetak yang lebih efektif dan lebih efisien. Kertas continuous form adalah jenis kertas multiply yang bertujuan sekali mencetak langsung ada salinnya tanpa di fotocopy. PT Upaya Lestari Semesta berinovasi bagaimana cara jika menggunakan kertas dapat lebih menghemat waktu dan juga tinta, jadi tidak perlu repot-repot untuk bolak-balik ganti kertas. Tinggal sekali print langsung mendapatkan salinan yang dibutuhkan. PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) mempunyai berbagai macam jenis kertas continuous form seperti blank, cetakan atau pre-printed, slip gaji dan juga snap set.

PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) memproduksi 2 nama produk unggulan dalam kertas continuous form blank yaitu ULS Form dan Prima Form yang dimana keduanya adalah sama tetapi hanya berbeda di isi per box nya saja. Isi dari Prima Form adalah setengahnya dari isi ULS Form tetapi untuk kualitas tetap sama, tidak ada bedanya. Masing-masing dari produk ULS Form dan Prima Form mempunyai ukuran yang standar dari 9.5 x 11 sampai dengan ukuran 14 7/8 x 11 dan tiap ukuran mempunyai isi dari 2000 sheet sampai dengan 250 sheet. Produk ULS Form dan Prima Form mempunyai jenis produk dari 1 ply sampai dengan 8 ply. Tiap ukuran dapat di request sesuai dengan permintaan konsumen. Setiap kertas continuous form jenis blank ini dapat di bagi menjadi 2 bagian, 3 bagian, 4 bagian atau juga biasanya disebut dengan wartel atau juga dapat dibuat dalam bentuk garis (atau yang sering disebut folio). Ukuran kertas continuous form dapat disesuaikan dengan setiap kebutuhan konsumen, ada yang ingin dengan ukuran 5.5” dan ada juga ingin dengan ukuran yang berbeda (tidak sesuai dengan standar yang ada). Atau juga dengan ukuran 9.5 x 11 – 2 ply dengan warna Merah-Merah, ini juga bisa dibuat. Kertas continuous form 1 ply walaupun memang standar umumnya adalah warna putih tetapi dapat disesuaikan dengan berbagai macam kebutuhan customer yang menggunakan. Ada yang ingin 1 ply tetapi warna merah, hijau, kuning atau sesuai dengan permintaan yang dibutuhkan oleh konsumen. Untuk warna, PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) menggunakan warna standar untuk yang 1 ply sampai dengan 7 ply yaitu Putih, Merah, Kuning, Hijau, Biru, Putih, Merah akan tetapi dapat di request juga dengan warna yang lainnya sesuai dengan pesanan pelanggan. Pada dasarnya untuk kertas continuous form ukuran 9.5 x 11 – 1 ply mempunyai isi 2000 sheet atau 1000 sheet. Harga yang ditawarkan juga beragam sesuai dengan ukuran dan juga berapa ply nya. Dulu pabrik PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) memproduksi kertas continuous form yang hanya menggunakan kertas yang dilapisi dengan karbon yang berwarna hitam dibelakangnya sebagai alas untuk mencetak ke ply yang berikutnya tetapi pada jaman sekarang tembusan yang memakai kertas karbon sudah jarang permintaannya karena dari faktor harga yang lebih mahal dan juga lebih tidak bersih karena kertas karbonnya itu dan kemudian muncul ide dengan menggantinya dengan kertas continuous form yang berbentuk NCR (Non Carbon Required) atau kertas yang dapat tembus ke ply selanjutnya tetapi dengan kertas yang gramasinya lebih tipis atau yang disebut dengan middle dan juga pastinya tidak menggunakan kertas karbon jadi langsung kertas middle yang digunakan untuk sebagai tembusan ke ply yang selanjutnya. Dan harga yang di tawarkan juga lebih murah.

PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) juga dapat membuat kertas continuous form dengan model cetakan atau pre-printed. Kertas continuous form jenis Pre-printed ini juga pada umumnya banyak digunakan oleh beberapa perusahaan yang bertujuan untuk membuat duplikat dengan contoh seperti duplikat kop surat, kwitansi, nota polis asuransi, faktur pajak, surat jalan, faktur atau juga hal lainnya yang sekiranya memang dibutuhkan untuk di duplikat. Biasanya kertas continuous form pre-printed ini seperti faktur atau surat jalan yang ada cetakan logo. Jadi kertas sambung atau kertas continuous form jenis ini dapat dikatakan lebih efisien waktu dan cara dibandingkan jika di print satu per satu dengan menggunakan kertas HVS rim yang biasa. PT Upaya Lestari Semesta (dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62) juga dapat membuat kertas continuous form yang berbentuk Envelope atau juga yang berbentuk seperti amplop (tetapi bukan seperti amplop yang biasa) yang pada umumnya digunakan sebagai slip gaji disetiap perusahaan yang menggunakannya. Bentuk dari kertas continuous form jenis envelope atau slip gaji ini juga masih sama seperti jenis kertas continuous form pada umumnya yang mempunyai pinhole di bagian pinggir kanan dan kiri serta masih mempunyai perforasi untuk di sobek tetapi pada bagian design yang membuatnya menjadi beda. Kertas continuous form yang berjenis Envelope ini pada dasarnya adalah kertas continuous form yang sambung dengan menggunakan lem pada sisi kanan dan kiri yang berfungsi sebagai segel dan juga ada perforasi tambahan untuk membuka bagian yang disegel dengan mudah. Jenis dari kertas continuous form jenis envelope ini dibuat karena memang sangat bersifat rahasia dan juga tidak dapat sembarang orang dapat membukanya. Pada gambaran fisik dari kertas continuous form dengan jenis envelope slip gaji ini adalah jadi pada lembar pertama atau bagian depan adalah terdapat tulisan angka acak seperti 0123456789 dalam satu lembar penuh dengan tujuan untuk menutupi isi kertas selanjutnya. Kemudian biasanya di bagian kanan atas ada space atau jarak atau juga bentuk kotak yang bertujuan untuk diisi dengan menulis nama karyawan yang bersangkutan atau nama orang yang akan menerima slip gaji tersebut. Lalu pada lembar kedua atau juga dapat disebut dengan lembar isi, baru terdapat tulisan rincian gaji karyawan atau orang yang bersangkutan. Biasanya dari jenis kertas continuous form dengan jenis envelope slip gaji ini saat di print di printer dot matrix tidak menggunakan pita tinta printer atau tinta pita printer di lepas karena kalau menggunakan pita tinta printer hasil di bagian lembar pertama (depan) akan menjadi berantakan sekali. Dengan tidak menggunakan tinta pita printer di printer dot matrix akan meminimalisir lembar bagian depan akan menjadi lebih rapih dengan angka acak yang dibuat. Pada umumnya jenis dari kertas continuous form dengan jenis envelope slip gaji ini mempunyai ukuran 9.5” x 11” dibagi 2 pada ukuran standarnya. Dan juga terdapat berbagai macam jenis ply yang biasanya digunakan oleh berbagai macam jenis perusahaan. Ada yang biasanya menggunakan 2 ply, 3 ply dan lainnya tergantung dari permintaan perusahaan masing-masing yang menggunakan. Tetapi ada juga yang menggunakan ukuran 9.5“ x 8” dan 9.5” x 12” dibagi 3 dan lain-lain sesuai dengan penggunaan dari perusahaan. Dan dari jenis kertas continuous form model envelope slip gaji ini juga merupakan bagian dari perkembangan kertas continuous form.

Lalu ada jenis kertas multi-ply yang disebut dengan Snap Set. Snap set sendiri adalah jenis kertas yang berbeda dengan kertas continuous form dan juga berbeda dengan kertas continuous form jenis envelope. Jenis kertas continuous form ini adalah tidak terdapat perforasi (garis pemotong) dan juga tidak ada pinhole yang harus ditaruh di tempat printer dotmatrix. Jenis kertas continuous form ini biasanya digunakan oleh industri perbankan dalam bentuk slip setoran bank. Jenis kertas ini juga ada lem dibagian kiri kertas yang berfungsi agar setiap lembarnya tetap menyatu dalam satu rangkap.

Demikian penjelasan tentang produk unggulan dari PT Tjiwi Kimia dan juga penjelasan tentang beberapa produk unggulan dari PT Upaya Lestari Semesta.

Untuk pertanyaan atau pemesanan dapat menghubungi 021-65304626, 021-65834460/62

Open chat
Halo ada yang bisa kami bantu? Mohon klik pada icon Whatsapp untuk memulai chat dengan staff kami.